Rahasia KeSuksesan Bill Gates

Siapa yang tidak mengenal dengan sosok Bill Gates, Seorang Pendiri Microsoft yang sangat Sukses. Dia telah menjadi salah satu orang terkaya di Dunia. Bill Gates selalu muncul bagaikan magnet sehingga ada banyak alasan untuk membicarakan dan mempersoalkan Bill Gates. Ketika masih kanak-kanak, ia telah dikenal sebagai bocah ajaib karena kejeniusannya.
Langkah-langkah bisnisnya dianggap fenomenal, dan selalu dianggap ancaman bagi pihak pesaing. Walaupun setiap langkahnya menuai berbagai reaksi kontra, hal tersebut tetap tidak bisa membendung kesuksesannya.
Gates terus menerus menggunakan monopolinya untuk menguasai hampir seluruh bisnis yang bisa dikaitkan dengan komputer. Saat ini boleh dibilang hampir seluruh bisnis komputer bergandengan dengan bisnis yang dirintis oleh Gates.
Walhasil… dia pun hidup bergelimangan harta, bahkan ia termasuk orang terkaya di dunia. Jadi, gimana…., tertarik untuk memperoleh kesuksesan dan kekayaan seperti layaknya seorang Bill Gates, si orang terkaya di dunia…? Yuk… kita lihat trik-triknya…

1. Kawan adalah aset berharga
Dengan menempatkan kawan sebagai aset berharga, maka kita akan menghargai komitmen dan kerjasama dengan siapapun.
2. Kepercayaan adalah modal jangka panjang
Butuh waktu bertahun-tahun untuk membangun sebuah kepercayaan dan hanya sekian detik saja untuk menghancurkannya. Maka berusahalah membina kepercayaan baik kepada siapapun.
3. Menjual dengan harga lebih tinggi dari pembelian, bukan harga tertinggi
Namun berbisnis dan berusaha adalah bagaimana dapat memberikan kontribusi dan manfaat bagi orang lain sebesar-besarnya, tanpa mengabaikan kelayakan usaha. Nilai kebahagiaan dan keberhasilan usahanya bukan pada berapa besarnya keuntungan materi, tetapi berapa banyak manfaat yang diberikan.
4. Mendengarkan kata hati
Gunakan ketajaman mata hati untuk dapat mengambil keputusan berdasarkan kata hati bukan berdasarkan emosi atau nafsu duniawi.
5. Bekerja dengan hati
Mereka yang bekerja dengan hati akan selalu bersikap baik kepada siapapun.
6. Kekayaan bukan dinilai dari uang yang dimiliki
Menjadi kaya bukan sekedar berhubungan dengan memiliki banyak uang. Namun kekayaan yang utama adalah seberapa besar uang yang kita dapatkan dapat digunakan untuk menolong orang lain, untuk memberikan manfaat bagi orang lain.
7. Berorientasi pada manfaat sebesar-besarnya
Berbisnis bukan sekedar berorientasi pada profit atau keuntungan materi sebesar-besarnya, tetapi memperoleh keuntungan untuk memberikan manfaat bagi orang lain sebanyak-banyaknya.
8. Fokus pada apa yang diperoleh bukan yang hilang
Fokuslah memikirkan pada apa yang Anda peroleh saat ini. Biarkan kesempatan yang hilang berlalu dari Anda, karena akan ada kesempatan baru kalau kita dapat mensyukuri apa yang dimiliki saat ini.
9. Gagal hanyalah sebuah proses
Gagal bukanlah akhir dari segalanya, tetapi bagian dari proses untuk menghasilkan rencana-rencana baru.
10. Akui Kesalahan Dengan rendah Hati
Segera lakukan evaluasi untuk memperbaiki kesalahan yang terjadi.

Belajar dari Bill Gates, supaya bisa seperti Bill Gates

Cerita Dibalik Nama-nama Perusahaan TI Dunia

Apa arti sebuah nama bagi perusahaan ? mungkinkah nama mempengaruhi kelanggengan sebuah perusaahaan?
Di bawah ini adalah cerita-cerita di balik munculnya nama-nama perusahaan besar di bidang Teknologi Informatika (TI) dan elektronik dari mulai HP, Cisco, Oracle, Intel, Microsoft, Apple, hingga Sony yang dihimpun oleh Silicon Alley Insider

HP
Pendiri Hewlett-Packard, Bill Hewlett dan Dave Packard sempat berdebat untuk memberikan nama perusahaan, apakah akan menjadi Hewlett-Packard, atau Packard-Hewlett. Akhirnya mereka berdua mengundinya dengan sebuah koin. Siapakah yang menang?

Sun Microsystems
Para pendiri Sun: Andy Bechtolsheim, Vinod Khosla, dan Scott McNealy adalah sesama mahasiswa dari Stanford University. Saat itu, Bechtolsheim mendapat proyek untuk membuatkan workstation bagi kampusnya, dan proyek itu bernama Stanford University Network. Nama itulah yang kemudian disingkat menjadi SUN.

Cisco
Nama Cisco sering dikira merupakan kependekan dari kata-kata tertentu. Padahal, Cisco diambil dari San Francisco yang diharapkan menjadi tempat selain Silicon Valley. Oleh karenanya, di masa awalnya, perusahaan ini selalu memaksa agar namanya ditulis dengan dengan huruf kecil semua.

Steve Jobs dengan Apple-Apple
Saat itu perusahaan ini sudah telat beberapa bulan untuk mendaftarkan nama dan merek dagang mereka. Lalu, salah satu pendirinya Steve Jobs menantang para pendiri perusahaan lain untuk mengajukan nama yang lebih baik dari ‘Apple’. Apple sendiri adalah buah kesukaan Jobs. Akhirnya nama yang diajukan oleh Steve Jobs-lah yang kemudian dipilih.

Intel
Dua pendiri perusahaan ini, yakni Bob Noyce dan Gordon Moore, sebenarnya ingin menamakan perusahaan dengan kombinasi dua nama mereka ‘Moore Noyce’.  Sayang, nama itu sudah didaftarkan sebagai merek dagang, dari jaringan hotel. Akhirnya mereka memberi alternatif kedua, dengan menamakan perusahaan mereka sebagai kependekan dari INTegrated ELectronics, atau INTEL.


Microsoft
Nama perusahaan ini merupakan kependekan dari MICROcomputer  SOFTware. Dari nama yang ia buat, terlihat jelas bahwa pendiri  perusahaan Bill Gates sudah sangat yakin akan potensi dari bisnis software. Sebab pada saat itu komputer merupakan teknologi yang sangat baru dan bisnis software bukanlah bisnis yang sudah berkembang.

Adobe
Walaupun Adobe berarti bata atau batako, tapi asal nama Adobe bukan terinspirasi oleh bata. Melainkan, karena salah seorang pendiri perusahaan ini, John Warnock, memiliki rumah di Adobe Creek, sebuah sungai di Los Altos, California.

Oracle
Salah satu produk awal yang dikerjakan oleh pendiri perusahaan Larry Ellison dan Bob Oats, adalah aplikasi RDBMS, yang merupakan proyek pesanan CIA. Proyek ini diberi nama kode ‘Oracle’ karena diharapkan bisa menjawab segala macam jenis pertanyaan menyangkut segala hal tentang kehidupan. Belakangan CIA menghentikan proyek ini, namun Ellison dan Oats meneruskannya dan menjadikan nama proyek itu menjadi nama perusahaan.

Sony
Pendiri perusahaan ini, Akio Morita, menginginkan nama yang tak asing bagi konsumen target mereka, Amerika Serikat. Nama Sony sendiri merupakan turunan dari kata Latin ‘Sonus’ yang artinya adalah suara. Selain itu, nama itu juga berasal dari kata Slang ‘Sonny Boy’ yang pada tahun 1950-an di Jepang bermakna ‘Anak muda yang cerdas dan tampan’. Begitulah Akio Morita memandang dirinya sendiri.

CEO Yahoo, Jerry Yang-Yahoo
Nama perusahaan ini dipilih oleh Jerry Yang dan David Filo, merupakan kependekan dari ‘Yet Another Hierarchical Officious Oracle’. Tak jelas apakah ‘Officious Oracle’ yang dimaksud adalah proyek Oracle terdahulu yang sempat dikerjakan oleh Larry Ellison dan Bob Oats. Yang pasti, dua mahasiswa Stanford itu juga menyukai arti kata ‘Yahoo’ di kamus, maupun di kisah fiksi besutan Jonathan Swift berjudul Gulliver’s Travel, yang maknanya adalah ‘kasar atau tak tahu adat’.

Google
Duo pendiri, Larry Page dan Sergey Brin, awalnya menamakan perusahaan ini ‘Googol’ yang merujuk pada bilangan 10 pangkat 100. Dua mahasiswa yang drop out dari program PhD mereka di Stanford itu, menamakannya demikian, untuk menyimbolkan proyek algoritma pemeringkat website mereka, sebagai sebuah proyek yang akan melibatkan data yang sangat masif. Tapi saat mencari investor dan bertemu dengan salah satu pendiri Sun, Andy Bechtolsheim, Nama ‘Googol’ ditulis menjadi ‘Google’ agar lebih menjual.

Semoga menambah pengetahuan Anda, khususnya mengenal tentang sejarah nama-nama perusahaan IT dunia atau ringkasan cerita nama-nama perusaahaan IT dunia tersebut.

Penguat sinyal - Membuat antena WajanBolic e-goen



Bahan yang dibutuhkan untuk membuat akses Internet menggunakan antenna wajanbolic adalah :
1. Tutup panci atau Wajan penggorengan
2. Pralon 3" buat feeder
3. Tutup pralon 3" : 2 bh
4. Pralon 1" , buat support pemasangan Wifi USB
5. Tutup pralon 1" : 1 bh
6. Baut besar : 1 bh
7. Baut kecil : 1 bh
8. Lakban Aluminum, untuk melapisi pralon 3" yg dipakai buat feeder. Bagi anda yang kesulitan untuk memperoleh lakban aluminium dapat menggunakan aluminium foil dan lem pralon.
9. Pipa listrik yg kecil (diameter 1 cm), untuk pelindung sambungan kabel UTP
Rubber Tape, untuk menutup Pipa listrik

Konsetruksi antenna wajanbolic :
1. membuat dudukan untuk USB WLAN dari pralon 1", yang dilapisi oleh lakban aluminium, sehingga berfungsi seperti antenna kaleng.
2. lubangi tengah-tengah wajan
3. dudukan pipa pralon dengan USB WLAN di muka wajan.
4. perpanjang kabel USB dengan menggunakan kabel UTP.

Sedikit perhitungan posisi aluminium tape terhadap dasar wajan.
1. Lokasi fokus wajan adalah f=D^2/(16xd) dimana D adalah diameter wajan, dan d adalah kedalaman wajan.
2. Posisi USB wifi adalah 3/4Lg, kira-kira 5.2-5.3cm untuk pralon 3".




Ukuran Antenna Wajanbolic e-goen. Total panjang pipa pralon yang digunakan adalah fw + 20cm. Dimana fw adalah Dw^2 / (16 * dw). Dw adalah diameter Wajan yang digunakan, dan dw adalah kedalaman Wajan.
 


 
Ini adalah perbandingan antara Antena biasa dengan antena menggunakan Wajan Bolic
Lumayan khan hasilnya............................!!!!!!!!
Setelah saya coba, hasilnya begitu bagus, kecepatannya bertambah 1000% dibandingkan dengan antena biasa. Yuck ciptakan masyarakan Indonesia yang Kreatif................

Artikel Lainnya

Popular Posts

Total Pageviews

Social Icons

Featured Posts